Pengenalan Imuniasai IPV2 merupakan tahapan mempertahankan Indonesia Bebas Polio dan mewujudkan Eradikasi Polio Global tahun 2026. Penambahan IPV dosis kedua akan meningkatkan perlindungan terhadap semua jenis virus polio tipe 2.
Seperti yang kita ketahui bersama, polio merupakan penyakit menular yang sangat berbahaya serta dapat menyebabkan kelumpuhan bahkan kematian. Dan penyakit ini hanya dapat dicegah dengan mendapatkan imunisasi lengkap.
Selain pencanangan imunisasi IPV 2 juga dilaksanakannya kegiatan pemberian penghargaan kepada Puskesmas yang cakupannya tinggi dalam kegiatan Sub PIN Polio, pemeriksaan IVA Test dan juga kegiatan posyandu balita.
Kegiatan kali ini dihadiri oleh Ibu Ketua TP-PKK Propinsi Sumatera Utara Ny. Nawal Edy Rahmayadi, Ketua TP-PKK Kabupaten Toba Ny. Rita Marlina Poltak Sitorus DRS. Augus Sitorus, Mitra Pembangunan WHO dr. Candora Tmabunan,MPH,Kepala Dinas Kesehatan Propinsi Sumatera Utara dr.Alwi Mujahit Hasibuan,M.Kes yang didampingi oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Hamid Rijal,SKM,M.Kes dan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Novita R.Saragih,SKM.M.Sc.MA dan Kepala Dinas Kesehatan dr. Freddi Seventry Sibarani,M.K.M.